Sunday, January 29, 2017

Tutorial Lengkap Cara Mendapatkan Uang dan Penghasilan dari Video di Youtube dengan Adsense

Ketika kita telah membuat saluran atau channel Youtube, lalu kita secara konsisten meng-upload video-video yang berkualitas sehingga kita banyak memiliki audien, viewer, liker, dan subscriber, maka kita berpikir, kenapa tidak kita mendapatkan uang dan penghasilan dari Youtube? Tapi bagaimana caranya? Di mana memulainya? Apakah langkah pertamanya?



Kontributor: Ahmad Fauzan AF



Untungnya, dengan Google Adsense, kita benar-benar bisa memperoleh uang dan penghasilan dari video yang kita upload di Youtube.

Lantas, bagaimanakah caranya memonetisasi (menguangkan) video-video Youtube kita dengan Adsense? Simaklah penjelasan lengkapnya berikut ini:

Salah satu cara termudah untuk memonetisasi video YouTube adalah dengan mengaktifkan opsi monetisasi akun YouTube dan menautkan saluran atau channel kita dengan Akun Google AdSense. Secara sederhana, Google AdSense adalah program milik Google yang membantu para publisher menghasilkan uang dari konten mereka.

Setelah saluran atau channel YouTube kita dikaitkan dengan akun AdSense, kita akan memiliki peluang untuk men-submit video kita untuk dimonetisasi. Video kita akan disetujui untuk dimonetisasi jika melewati persyaratan monetisasi pihak YouTube, dengan berbagai kriteria-kriteria dan persyaratan-persyaratan dari pihak Youtube untuk kita patuhi.

Baiklah, pada tutorial ini, saya akan memberikan panduan untuk menyelesaikan proses monetisasi video Youtube dengan lengkap dan detail.

Menautkan Akun Youtube dengan Google Adsense:

Langkah ke-1, pergilah ke Creator Studio > dashboard. Klik pada ikon yang terletak di sebelah kiri atas, lalu klik pada tombol Creator Studio.


Langkah ke-2, ketika berada di halaman Creator Studio, mengarahlah ke Saluran atau Channel > Monetisasi. Di sini, kita akan melihat opsi untuk mengaktifkan Monetisasi. Klik tombol Enable, maka kita akan dipandu untuk menyelesaikan perjanjian monetisasi.

Catatan Penting: saluran atau channel kita perlu diverifikasi untuk menyelesaikan langkah ini. Agar memperoleh status yang diverifikasi, kita perlu memberikan nomor hp kita. Sebelum beranjak menuju langkah selanjutnya, pastikan terdapat tulisan Partner Verified yang menunjukkan akun kita telah terverifikasi.


Langkah ke-3, setelah monetisasi akun aktif, ada satu langkah lagi yang tersisa untuk kita lakukan, yaitu kita perlu menghubungkan akun YouTube kita dengan akun Adsense kita.

Langkah ke-4, pada titik ini, kita seharusnya sudah mendapati bahwa akun kita sudah dimonetisasi. Tidak ada link atau tombol untuk mengkonfigurasi akun AdSense pada halaman ini, kita mestinya sudah menerima email dari pihak Youtube yang menguraikan langkah-langkah yang perlu kita ambil ke depan: bagaimana seharusnya kita dibayar oleh YouTube. Email tersebut seperti tampak pada gambar di bawah ini:

Langkah ke-5, seperti yang kita lihat di layar, email ini menganjurkan kita untuk menghubungkan ke akun AdSense, melalui link yang telah tersedia. Kita juga mendapatkan notifikasi di atas dashboard Youtube kita, yang menganjurkan kita untuk menautkan channel Youtube ke akun AdSense.
Jadi, jangan lupa untuk menghubungkan channel ke akun AdSense, okey :)

Langkah ke-6, lanjutkan dengan mengklik link seperti cara yang disebutkan di langkah ke-5, maka kita akan mendapati halaman baru: "Welcome to AdSense", seperti gambar di bawah ini:

Jika kita sudah memiliki akun AdSense, kita tinggal login menggunakan akun Google yang telah digunakan untuk mendaftar Adsense. Jika kita sudah login ke AdSense, kita akan melihat layar yang memberi penawaran bahwa kita ingin masuk menggunakan alamat yang sama, seperti tampak pada gambar di bawah ini. Tetapi, kalau kita belum punya akun Adsense, maka silakan klik Create account seperti tampak gambar di atas.


Langkah ke-7, dengan asumsi kita sudah memiliki akun AdSense, kita diberi dua pilihan, apakah akan melanjutkan menggunakan akun Adsense kita yang ada ini, maka kita pilih Yes, atau hendak membuat akun Adsense baru atau menggunakan akun Adsense yang lain, maka pilihlah Create or use another account. Nah, setelah itu, kita pilih Accept, seperti gambar di bawah ini:

Itulah semua yang perlu kita lakukan untuk menautkan akun YouTube ke akun AdSense! Sekarang kita akan melihat opsi untuk pengaturan AdSense dan untuk meninjau dan mengubah asosiasi AdSense kita. Lihat gambar ini:


Selanjutnya, masih ada sedikit langkah lagi yang mesti kita lakukan.

Mengaktifkan Monetisasi Video YouTube

Langkah ke-8, seperti disebutkan dalam email yang kita terima setelah mengaktifkan monetisasi, kita perlu pergi ke Pengelola Video atau Video Manager dan mengaktifkan monetisasi pada semua video yang telah kita upload di channel kita.

Kita juga mestinya menerima email yang mengatakan bahwa asosiasi akun AdSense kita dengan YouTube telah disetujui dan bahwa kita siap untuk mulai mencari uang dari video.

Klik Monetize my videos untuk mengaktifkan monetisasi pada video yang telah kita upload di channel Youtube kita. Lihat gambar di bawah ini:


Langkah 9, kemudian kita akan melihat opsi-opsi bagaimana cara iklan itu tampil. Centang saja semuanya, lalu klik Monetize. Kita juga diminta untuk setuju dengan hak cipta video dan isinya, seperti gambar di bawah ini:


Format Iklan

Seperti yang kita lihat pada gambar di bawah ini, kita dapat memilih semua format iklan yang tersedia yang akan menentukan jenis iklan yang akan muncul di video Youtube kita.



Berikut daftar semua format iklan yang tersedia untuk video Youtube kita. Saya sarankan memilih semua format iklan, sehingga YouTube dapat memilih dan memutuskan sendiri untuk menampilkan iklan yang paling relevan untuk pemirsa kita.

Display Ads: Ukuran iklan 300 × 250 atau 300 × 60 yang muncul di sisi kanan video di perangkat desktop.

Overlay Ads: Ukuran iklan dari 468 × 60 atau 728 × 90 muncul di ujung bawah dari video di perangkat desktop.

Skippable Video Ads: Iklan video berukuran layar video penuh yang berdurasi selama 5 detik sebelum video diputar. Jenis iklan ini dapat berlaku di berbagai perangkat selain desktop, dan dapat dimasukkan di awal, tengah, atau terakhir.

Sponsored Cards: Menampilkan kartu dengan produk-produk yang ditampilkan dalam video, baik di desktop maupun perangkat hp atau tablet atau semacamnya.

Baiklah, saya harap tutorial ini dapat membantu kita dalam monetisasi video Youtube kita dengan cara menghubungkan dengan akun Adsense.

Apakah pembaca tertarik untuk memperoleh penghasilan atau uang dari video-video Youtube? Atau masih ada hal-hal yang belum pembaca mengerti? Silakan beritahu saya dan bertanya dengan cara memberikan komentar! :)

1 komentar so far

Artikelnya menarik dan bermanfaat gan, bantu share ya cara Mendapatkan Dollar $1000 dengan Mudah Terbaru 2020

1. Registrasi via google/facebook di link : KLIK DISINI
2. Lakukan Roll setiap jam nya, tergantung kehokian ($0,2 - $1000)
3. Tonton video 1 menit, dapatkan $0.2
4. Undang teman kalian untuk ikut bermain, dapatkan $1
5. Dan masih banyak lagi

Untuk selengkapnya bisa kalian cek di video ini : KLIK DISINI
Selamat mencoba :)


EmoticonEmoticon